Info!! Persiapan dan Pelaksanaan Seleksi Akademik (Pre-Test) PPG Dalam Jabatan Tahun 2022

Alhamdulillah.. Informasi Persiapan dan Pelaksanaan Seleksi Akademik (Pre-Test) PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 akhirnya telah tiba, untuk itu bagi Anda yang telah dinyatakan LULUS Seleksi Administrasi PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 silakan untuk mempersiapkan diri.

Baca Juga: Download Kisi-Kisi Seleksi Akademik (Pre-Test) PPG Dalam Jabatan Tahun 2022

Informasi tersebut kami peroleh berdasarkan surat edaran dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor: 0840/B2/GT.00.03/2022 yang diterbitkan pada Jum’at, 01 April 2022 mengenai Informasi Persiapan dan Pelaksanaan Seleksi Akademik PPG Dalam Jabatan Tahun 2022.

Dengan adanya info tersebut maka bagi Anda yang telah dinyatakan untuk mengikuti Seleksi Akademik (Pre-Test) PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 untuk mencermati dan memperhatikan beberapa hal berikut ini:

  1. Seleksi Akademik akan dilaksanakan secara daring berbasis domisili pada tanggal 9 s.d 24 April 2022.
  2. Panduan dan Kisi-kisi Seleksi Akademik dapat diunduh pada laman ppg.kemdikbud.go.id mulai tanggal 2 April 2022.
  3. Tahapan persiapan seleksi akademik oleh peserta sebagai berikut:
    • Instalasi Aplikasi Seleksi Akademik secara mandiri mulai tanggal 2 April 2022. Aplikasi Seleksi Akademik dapat diunduh pada laman ppg.kemdikbud.go.id.
    • Cetak kartu peserta Seleksi Akademik yaitu pada tanggal 6 April 2022 melalui akun SIMPKB masing-masing.
    • Koordinasi peserta dengan pengawas sesuai pembagian sesi masing-masing peserta (tercantum pada kartu peserta).
    • Uji coba Seleksi Akademik sesuai jadwal yang telah ditentukan.
  4. Seluruh informasi terkait teknis persiapan dan pelaksanaan Seleksi Akademik disampaikan melalui laman ppg.kemdikbud.go.id.

Demikian informasi yang dapat kami sampaikan seputar Persiapan dan Pelaksanaan Seleksi Akademik (Pre-Test) PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 semoga dapat membantu bagi siapa saja terutama bagi Anda yang saat ini tengah mengikuti PPG Dalam Jabatan Tahun 2022 semoga lancar, sukses, dan memperoleh hasil yang optimal. Aamiin..

Categories: News