Supernova Angan

# Supernova Angan #

By: Putri Rimba

 

Hanya ada aku dan engkau
Raga yang tak menyatu namun saling menatap
Entahlah mungkin bumipun telah bergerak retak memisahkan kaki ini dari pasangannya

 

Samudra pun kerap kali tak bersahabat
Ombak ganas yang terus menerus menerpa tebing seolah meneriaki untuk pergi
Teruskan saja kau berulah aku tak peduli
Aku akan tetap gigih berdiri dipijakan ini
Meski kabut menutup mata
Meski langit berujung senja
Tak kan ku biarkan ia mengusik

 

aa

 

Kadang…
Anginpun ikut berbisik dan menggoyah
Menyampaikan pesannya untuk raga yang berdiri sendiri ini
Bosan ini hanya akting antar pemainnya
Kenapa tak kau lempar saja cermin itu?
Biar pecah, memecah adu mulut yang tak kunjung henti
Biar lebur, hancur bercampur asa yang lenyap terbawa ombak dan hilang
Kenapa tak kau acuhkan saja mata disebrang?
Yang tak sanggup kau tatap lama

 

Putar balikkan badanmu
Tengoklah tangan yang sedari tadi menunggu
Anggat dagumu dan tersenyumlah

 

Dia bukan disana
Dia bukan disebrang yang kau tatap sedari tadi penuh harap
Dia hanya supernova angan semata
Dia ada dibelakangmu yang tengah menunggu

#06

Categories: Poetry