Pemilihan Ketua OKI Periode 2016-2017

Pada kesempatan ini OKI melaksanakan acara pemilihan Ketua OKI SMK Rajasa yang dihadiri oleh kepala sekolah, pembimbing OKI, pembibing OSIS, perwakilan dari teman-teman 2 orang dari setiap kelas, ketua panitia, ketua umum OKI dan anggota OSIS untuk memeriahkan dan menyaksikan langsung acara ini . Acara ini dimeriahkan dengan Qiro'a (pembacaan surah al-qur'an dan penerjemah) yang diwakili 2 orang dari bagian sesi acara serta sambutan dari kepala sekolah, pembibing OKI, pembibing OSIS, ketua panitia, dan ketua umum kemudian memperkenalkan visi dan misi para kandidat calon Ketua OKI yang baru yaitu :

  1. Kharisma hali dan M. Abdul Yasir
  2. Anny Shafitri dan Sulihat Rismawati
  3. M. Radja dan M. Choirul Rozi

Acara puncaknya adalah pemilihan Ketua OKI pada TPU (Tempat Pemilihan Umum) dengan sesuai hati nurani semua yang hadir pada acara diberi kartu untuk memilih dan mencoblos nya di TPU tersebut, diiringi lagu agar acara ini terlihat mengesankan dan menjadi pengalaman yang tak terlupakan karena kebersamaan panitia OKI untuk melancarkan acara ini dengan santai tidak tegang namun serius.

pemilu-ketua-oki-3

Akhirnya waktu berlangsung acara terakhir pun yaitu menyampaikan visi dan  misi para kandidat dari calon Ketua OKI dan voting yang disaksikan oleh ketua umum, ketua panitia, dan pembibing OKI tak terasa waktu berjalan voting pun terselesaikan paling banyak yang memperoleh yaitu Anny Shafitri dan Sulihat Rismawati menjadi calon Ketua OKI yang baru kemudian sepata dua kata disampaikan oleh ketua umum untuk pesan dan kesannya selama menjabat Ketua OKI di SMK Rajasa.

pemilu-ketua-oki-4

Ketua OKI Periode 2016-2017

pemilu-ketua-oki-2

Mendengarkan Sambutan-Sambutan Acara Pemilihan Ketua OKI Periode 2016-2017

pemilu-ketua-oki-5

 Mendengarkan Visi dan Misi Calon Kandidat Ketua OKI Periode 2016-2017

pemilu-ketua-oki-1

 Proses Pemilihan Ketua OKI Periode 2016-2017

Categories: News